Bayar BPJS Kesehatan Online via SimobiPlus Mudah dan Praktis

 

 

Bagi nasabah sekaligus pengguna bank Sinarmas, kini bisa melakukan pembayaran BPJS Kesehatan dengan mudah. Hal ini dikarenakan, kamu bisa coba bayar BPJS Kesehatan, baik melalui aplikasi Simobi Plus, Internet Banking, channel ATM dan teller Sinarmas. 

Cara Bayar BPJS Kesehatan Bank Sinarmas

Dengan menawarkan layanan bayar BPJS Kesehatan, nasabah bank Sinarmas hanya memerlukan biaya administrasi yang terjangkau, yakni hanya Rp. 2.500 saja setiap transaksinya. 

  1. Bayar Melalui ATM Sinarmas

Salah satu metode pembayaran BPJS Kesehatan paling mudah yaitu dengan menggunakan ATM Sinarmas. Kamu hanya perlu mengakses menu pembelian di mesin ATM Bank Sinarmas. 

Kamu hanya perlu menggunakan mesin ATM dan kartu ATM Bank Sinarmas. Setelah itu, inputkan jumlah bulan pembayaran BPJS Kesehatan + 88888 + 11 digit angka terakhir nomor keanggotaan BPJS Kesehatan.

Misalnya, kamu ingin membayar tagihan BPJS Kesehatan 3 bulan. Cara pembayarannya yaitu isi angka tersebut pada ATM : 03+88888+02031234567 = 038888802031234567.

  1. Bayar Melalui Teller

Selain melalui ATM, kamu juga bisa membayar BPJS Kesehatan lewat kantor cabang bank Sinarmas. Silahkan datangi kantor cabang bank Sinarmas dan langsung temui meja teller. Dari sana, kamu bisa menginformasikan ke pihak teller berapa nomor BPJS Kesehatan kamu berikut jumlah bulan pembayaran BPJS. 

  1. Bayar Melalui Aplikasi SimobiPlus/Internet Banking

Cara bayar BPJS Kesehatan selanjutnya yaitu dengan menggunakan Internet banking bank Sinarmas. Pastikan kamu sudah memiliki atau mendaftar layanan internet banking bank Sinarmas maupun Simobi Plus terlebih dahulu.

Biasanya, kamu diharuskan mengisi format IDPEL = 88888+11 digit angka terakhir nomor keanggotaan BPJS. Kemudian tekan jumlah bulan pembayarannya.

  • Silahkan masuk ke dalam aplikasi SimobiPlus, setelah kamu mendaftar layanan dan memiliki akun SimobiPlus.

  • Tekan ‘Pembayaran’ atau ‘Pembelian’ pada layar aplikasi.

  • Silahkan pilih untuk kategori layanan umum pembayaran BPJS.

  • Kamu hanya perlu mengisi seluruh field sesuai permintaan. Dengan mengisi IDPEL seperti di atas : 88888+ 11 digit dari nomor keanggotaan BPJS serta jumlah banyaknya bulan.

  • Setelah selesai, lanjutkan proses, lalu tunggu proses pembayaran berhasil.

Ingat, jangan sampai salah menuliskan kode 88888 untuk pembayaran BPJS secara online. Kamu akan dibebankan biaya admin Rp. 2.500 saja per transaksi.

Keuntungan Bayar BPJS Kesehatan Melalui Aplikasi SimobiPlus 

  1. Transaksi Fleksibel Bisa Memakai iOS atau Android

SimobiPlus adalah layanan nasabah Sinarmas bagi pengguna iOS dan android. Sehingga kamu bisa mengunduhnya, baik melalui App Store maupun Google Play Store.

  1. Proses Aktivasi Lebih Mudah

Sebelum melakukan pembayaran BPJS, tentu saja kamu harus melakukan registrasi layanan dan mengaktifkan aplikasi SimobiPlus lebih dulu. Untuk melakukannya, kamu tidak harus pergi ke kantor cabang. Cukup mengikuti instruksi ketika membuka SimobiPlus Apps saat pertama kali. Setelah itu, pakai password dan EasyPIN sebagai sistem keamanan.

  1. Transaksi Lebih Aman

Bertransaksi online biasanya mempunyai resiko tersendiri. Akan tetapi, aplikasi SimobiPlus telah dibekali sistem keamanan tinggi. Karena kamu bisa mengakses fitur otentikasi secara ganda demi memastikan bahwa transaksi dilakukan oleh nasabah asli dari bank Sinarmas.

  1. Memiliki User Interface Nyaman

Tampilan atau user interface yang ditawarkan oleh aplikasi Simobi sangat nyaman. Kamu akan mendapatkan kemudahan untuk melakukan proses pembayaran BPJS Kesehatan.

  1. Lebih Cepat

Dengan menggunakan layanan aplikasi SimobiPlus dari Sinarmas, kamu bisa membayar tagihan BPJS tanpa repot dan lebih cepat. Cukup dalam hitungan menit, transaksi sudah selesai dilakukan. Oleh karena itu, jangan khawatir lagi telat melakukan pembayaran tagihan BPJS akibat pembayaran yang jatuh tempo.

Jangan ragu lagi bertransaksi dengan menggunakan layanan bank Sinarmas, salah satunya lewat aplikasi SimobiPlus yang praktis, cepat dan aman, termasuk untuk cara bayar BPJS Kesehatan secara online.

0 komentar: