Ciri - Ciri Anak Cerdas yang Mudah Diketahui

Ciri - Ciri Anak Cerdas yang Mudah Diketahui

Semua orangtua selalu mendambakan seorang anak cerdas dalam segala hal. Untuk mewujudkannya, banyak orang tua yang melakukan segala hal untuk anaknya. Kita telah mengetahui bahwa perkembangan kognitif merupakan perkembangan pikiran yang perlu diasah. Inilah yang berperan penting dalam perkembangan mental dan intelektual anak sehingga menjadi cerdas. Perkembangan intelektual adalah hal yang paling sering dihubungkan dengan kecerdasan anak.

Biasanya anak cerdas akan berkembang pikiran dan juga emosinya ketika mereka telah memasuki usia sekolah. Meskipun begitu, kita bisa mengetahui beberapa ciri yang dapat menandakan apakah anak anda termasuk anak yang cerdas. Adapun ciri cirinya yaitu:

Sangat aktif
Anak akan dikatakan aktif dilihat dari aktifitasnya, namun perlu diketahui jika anak yang aktif berbeda dengan anak yang hiperaktif. Meskipun terlihat sama tetapi hal itu berbeda. Cara mengetahuinya harus memperhatikan lebih dalam, maka akan tampak perbedaannya. Anak aktif biasanya mempunyai fokus perhatian yang fokus, lebih sabar, dan gemar terhadap segala kegiatan yang butuh banyak gerakan fisik, sedangkan anak hiperaktif mempunyai tingkat fokus yang rendah, tidak bisa diam, kurang sabar, dan agresif.

Masalahnya yang saat ini terjadi, kini orangtua justru lebih menghendaki apabila anaknya diam dan tenang dengan bermain android atau menonton televisi, melakukan banyak kegiatan fisik sudah tidak menjadi hal yang diutamakan. Perlu diketahui bahwa aktifitas dengan banyak kegiatan fisik memberikan efek yang sangat baik untuk merangsang kecerdasan anak.

Konsentrasi intens
Anak umumnya mempunyai tingkat konsentrasi yang rendah, sehingga dapat juga mengganggu tingkat pertumbuhan kecerdasan anak. Berbeda dengan anak yang memiliki tingkat kecerdasan yang tinggi. Mereka mempunyai tingkat konsentrasi terhadap sesuatu yang tinggi dan selalu menganalisa segala sesuatu dengan melihat segala sisi sebelumnya. Dengan demikian bisa dikatakan bahwa konsentrasi juga bisa menjadi salah satu ciri dari anak yang mempunyai kecerdasan tinggi.

Demikian ulasan tentang ciri-ciri anak cerdas yang perlu kita ketahui. Tingkat keaktifan dan juga daya konsentrasi merupakan ciri utama yang bisa kita ketahui dengan cepat saat melihat anak. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kalian dan juga orangtua yang ingin mengetahui kecerdasan anaknya.

0 komentar: