Kebutuhan akan sebuah kuota internet saat ini sudah dirasa sangat penting sekali oleh banyak orang. Kini telah hadir berbagai provider yang menawarkan paket internet murah bagi setiap pengguna smartphone seperti salah satu diantaranya Axis yang saat ini bisa anda jadikan sebagai salah satu pilihan yang tepat.
Axis sendiri merupakan provider dengan kecepatan yang sudah mampu mengakses 4G. 4G sendiri diketahui sebagai salah satu jaringan yang kini sudah bisa diakses di berbagai tempat dengan kecepatan yang terbilang tinggi hingga puluhan mb perdetiknya. Itu artinya, setiap orang bisa melakukan streaming tanpa adanya gangguan buffering.
Berikut ini akan saya paparkan bagaimana cara mendaftarkan paket internet di Axis bagi anda yang saat ini berencana untuk menggunakannya.
1 . Cara pertama yang bisa anda lakukan untuk membeli paket internet murah dari Axis ialah melalui UMB dengan melakukan panggilan ke *123*888#. Melalui panggilan UMB tersebut pada nantinya akan tampil berbagai macam pilihan paket menarik yang bisa anda sesuaikan sendiri dengan kebutuhan.
Beberapa paket yang bisa anda lihat sendiri ialah paket Obor untuk paket internet malam dan juga paket internet basic yaitu Bronet. Selain itu masih banyak penawaran paket lain yang ditawarkan oleh Axis seperti salah satu diantaranya ialah paket internet RAWIT atau Rabu Irit yang mana merupakan pilihan paket murah di hari Rabu.
2 . Selain melalui langkah di atas, anda bisa juga melakukan pembelian paket internet dengan menggunakan sebuah aplikasi dari Axis yang bisa diunduh melalui play store. Aplikasi tersebut merupakan aplikasi gratisan yang dapat digunakan untuk membeli paket kuota dan melakukan pengecekan kuota serta pulsa secara mudah. Melalui aplikasi ini, setiap orang dijamin akan mudah dalam membeli paket internet dan juga mendapatkan informasi menarik dari Axis.
Kedua cara di atas merupakan cara yang mudah bagi setiap orang untuk mendapatkan berbagai macam pilihan penawaran paket dengan harga yang terjangkau dari Axis. Selain itu, ada banyak pilihan paket dengan jumlah kuota yang bisa anda sesuaikan sendiri dengan kebutuhan bulanan maupun mingguan.